5 Persiapan Fisik Sebelum Umroh
Beribadah umroh selain membutuhkan biaya yang lumayan besar, juga membutuhkan kekuatan fisik untuk melaksanakannya. Untuk menjaga fisik tetap stamina selama di tanah suci, ada baiknya bagi calon jamaah umroh mengetahui persiapan fisik apa saja yang sebaiknya dilakukan sebelum berangkat untuk berumroh. Sebab persiapan fisik ini tidak kalah pentingnya untuk kita perhatikan, baik itu dalam bentuk kekuatan fisik atau pun dari kesehatan kita sendiri.
Karena disana (tanah suci) kita harus melakukan perjalanan yang cukup melelahkan, menghadapi cuaca yang berbeda dengan di Indonesia. Cuaca (iklim) di tanah suci bisa mencapai 40 derajat celcius, ini membutuhkan kesiapan fisik yang ekstra. Disertai dengan melakukan rukun umroh seperti Thawaf 7 putaran, Sa’i dari bukit Shafa ke bukit Marwah yang juga dilakukan 7 kali (bolak-balik), perjalanan dari tempat penginapan (hotel) ke Masjidil Al-Haram (Ka’ba) dan lain sebagainya.
Sehingga hal tersebut diatas mengharuskan kepada kita untuk berjalan hingga puluhan bahkan ratusan kilometer di setiap harinya, tanpa fisik yang kuat dan sehat, pastinya akan terasa sangat sulit sekali untuk melakukan itu semua.
Maka dari itu fisik harus kita persiapkan demi kelancaran selama beribadah. Nah.. sebelum berangkat umroh tahun 2017 kali ini, ada baiknya kita berlatih fisik terlebih dahulu.
Berikut pelatihan persiapan fisik sebelum umroh :
Olahraga
Olahraga yang teratur merupakan salah satu cara yang paling tepat dan bisa membantu untuk bisa menjaga kesehatan dan juga memperkuat daya tahan fisik kita. Jadi, mulai dari sekarang atau jauh-jauh hari sebelum keberangkatan untuk membiasakan olahraga rutin dan teratur.
Vaksinasi
Vaksinasi meningitis adalah prosedur wajib yang dilakukan oleh setiap calon jamaah, baik haji ataupun umroh. Hal ini menjadi syarat mutlak yang diberlakukan oleh pemerintah kerajaan Arab Saudi, untuk mencegah terjadinya penyebaran penyakit yang menular ke para jamaah lainnya.
Menjaga pola makan
Kesehatan sangat erat hubungannya dengan pola makan dan makanan yang kita konsumsi. Dengan pola makan yang baik dan sehat itu menjadi kunci penting dari kita dalam menjaga kesehatan tubu. Selain itu juga, pola makan tersebut membuat tubu kita lebih kuat dan prima, sehingga perjalanan panjang yang ditempuh saat berumroh nantinya bisa kita lalui dengan rasa nyaman dan tertib sampai selesai.
Berjalan di bawah terik Matahari
Kondisi cuaca yang panas (ketika musim panas) nantinya akan kita hadapi ketika di tanah suci. Terlebih ketika jadwal umroh yang kita pilih bertepatan dengan musim panas. Untuk itu, supaya tubu kita bisa beradaptasi (menyesuaikan diri) dengan lingkungan dan cuaca (iklim) pada saat menunaikan ibadah umroh, sebaiknya sebagai persiapan kita membiasakan diri untuk melakukan berjalan di bawah teriknya matahari. Dengan begitu sedikit tidaknya kita sudah siap untuk menghadapi situasi yang terjadi dengan iklim panas disana.
Perbanyak minum air putih
Minum air putih terkadang disepelehkan oleh sebagian dari kita, tidak semua orang menyukai minuman air putih ini. Kadar asupan air putih ini sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Minimal mulai dari sekarang kita biasakan untuk memenuhi standar asupan air perhari untuk tubu kita terpenuhi.
Hal ini penting, karena ketika berada di tanah suci kita akan berhadapan dengan cuaca yang tidak sama dengan di tanah air. Terkadang cuaca disana panas yang ekstrim.
Jadi ketika kita sudah terbiasa dengan perbanyak minum air putih, kita mampu mencegah akan terjadinya dehidrasi selama prosesi ibadah umroh di Jazirah Arab nantinya.
Itulah beberapa ulasan singkat mengenai persiapan fisik sebelum umroh yang sebaiknya kita lakukan untuk menunjang kenyamanan dan kelancaran selama beribadah di tanah suci.
Semoga bermanfaat buat kita semuanya. Semoga umroh yang kita jalani nantinya dipermudahkan oleh Allah SWT. Aamiin!